Mengapa Gigitan Nyamuk Menimbulkan Bentol dan Gatal.?

Mengapa Gigitan Nyamuk Menimbulkan Bentol dan Gatal.?
Mengapa Gigitan Nyamuk Menimbulkan Bentol dan Gatal.? | Setiap orang pastinya pernah merasakan yang namanya digigit nyamuk nakal. Mungkin bahkan setiap hari selalu berjibaku dengan hewan kecil dan nakal ini. Namun perlu diketahui mengapa gigitan nyamuk menimbulkan bentol dan gatal.? Sebelum menjawab pertanyaan diatas perlu sedikit penjelasan secara ilmiah tentang gatal ataupun bentol.

Sebenarnya nyamuk itu tidak menggigit  kulit mangsanya akan tetapi lebih tepatnya dibedah dengan probosis. Probosis merupakan alat atau organ pada nyamuk yang berfungsi untuk menyedot darah. Ujung dari probosis ini sangat tajam dan berfungsi untuk menyobek kulit mangsanya untuk mencari pembuluh darah.
Tidak semua jenis nyamuk itu menggigit dan menghisap daarah manusia tapi hanya nyamuk betina saja yang melakukanya, tujuanya bukan untuk makanan melainkan nyamuk betina ini hanya memanfaatkan protein yang terkandung di dalam darah dengan tujuan untuk produksi telur mereka. Setelah menggigit nyamuk itu akan berhenti beraktifitas dan akan memproduksi telur dalam tubuhnya. Protein dan zat besi yang terkadung dalam darah yang dihisap nyamuk akan menjadi asam amino yang berfungsi sebagai bahan utama dalam mensintesa kuning telur.

Sedangkan gatal adalah merupakan sebuah sensasi tidak nyaman pada kulit yang terasa seolah-olah ada sesuatu yang merayap di kulit, dan membuat orang ingin menggaruk daerah yang terkena. Gatal merupakan salah satu tanda reaksi alergi.Pemicu alergi pada gigitan nyamuk adalah dengan adanya zat yang terdapat di probosis atau air liur nyamuk disebut anti koagulan, berfungsi sebagai pengencer darah. Dengan adanya koagulan ini darah akan mudah diserap oleh nyamuk karena darah menjadi encer.

Bentol pada gigitan nyamuk juga merupakan salah satu tanda dan gejala alergi yaitu alergi anti koagulan tadi. Dengan adanya koagulan tubuh akan bereaksi dengan menghasilkan zat yang namanya histamin karena anti koagulan bagi tubuh merupakan benda asing yang harus dikeluarkan. Histamin merupakan salah satu senyawa yang dapat memicu peradangan atau inflamasi pada jaringan tubuh. Histamin tersebut berperan penting dalam membantu zat antibodi dan senyawa protein lain dalam melawan zat atau benda ‘asing’ yang masuk dalam tubuh yaitu dengan membuat pembuluh darah kapiler melebar sehingga memudahkan proses pengeluaran zat asing tersebut. 

Terima kasih semoga artikel tentang Mengapa Gigitan Nyamuk Menimbulkan Bentol dan Gatal.? dapat bermanfaat dan mari kita budayakan hidup sehat.

ARTIKEL TERKAIT:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentar Dengan Bijak Membawa Kebahagiaan